Join The Community

Premium WordPress Themes

Senin, 02 Juli 2012

16 material paling mahal didunia

Dibawah ini adalah 16 material paling mahal dan paling dicari dimuka bumi. Cekidot kawan...

16. Saffron. Rp 99000/gram.








Saffron adalah jenis rempah kering yang didapat dari putik bunga Crocus sativus asal Mediterania. Rempah bumbu ini umumnya digunakan di dapur Eropa, Timur Tengah, dan Asia, khususnya India (Kashmir) dan Iran. Selain memberikan warna jingga keemasan, saffron juga menyumbang aroma khas pada kari, berbagai hidangan nasi, atau dessert. Meski begitu, penggunaannya tetap harus dibatasi, karena jika berlebihan dapat menimbulkan rasa pahit. Harganya yang lebih mahal dari jamur trufle adalah dikarenakan sulitnya pembudidayaan dan manfaat yang terkandung didalamnya, selain untuk campuran makanan saffron juga digunakan dalam pengobatan.


15. Emas Rp.570.000/gram









Kawan tentu sudah tidak asing lagi dengan barang berharga yang satu ini, nilainya yang absolute selalu menjadi incaran sebagai barang investasi.

14. Rhodium Rp.522.000/gram


Rhodium adalah yang logam paling langka dan paling mahal dari semua logam yang digunakan dalam perhiasan. Rhodium sering digunakan untuk melapisi emas putih atau perak untuk membuatnya tampak lebih terang dan lebih tahan lama, Rhodium ini adalah logam yang sangat keras dan sulit pudar kawan.

13. Platinum Rp.1100.000/gram (pt 1000)


Perlu kawan ketahui bahwa platinum atau platina itu berbeda dengan emas putih, emas putih sebenarnya adalah emas kuning yang disepuh oleh rhodium sehingga menjadi putih. Anyway, ada beberapa kalangan di masyarakat yang mengira kalau emas putih itu platina/platinum. Platina dan emas putih ini berbeda meski sama-sama berwarna putih. Dari satuannya, jika dalam emas dikenal istilah karat, maka pada platina dikenal dengan Pt yang digunakan untuk satuan kemurnian Platina. Contohnya adalah Pt 900, Pt 950, dan Pt 1000. Pt 900 berarti perhiasan mengandung platina 90 persen. Perhiasan platina yang beredar di toko perhiasan umumnya memiliki kandungan platina Pt 900 dan Pt 950. Namun kadangkala ada juga yang memiliki kandungan Pt 1000 (platina murni) tapi sangat jarang karena harganya pastinya sangat mahal. Dengan ukuran yang sama, platina memiliki bobot dua kali lebih berat daripada emas. Harganya pun per gramnya juga lebih mahal, yaitu lebih dari dua kalinya harga emas.

Platinum digunakan besar-besaran sebagai perhiasan wanita, kawat, dan bejana untuk aplikasi laboratorium dan banyak instrumen berharga lainnya termasuk termokopel. Platinum juga digunakan untuk bahan kontak listrik, peralatan tahan korosi dan kedokteran gigi.

12. Methamfethamine grade A. Rp. 2.000.000/gram


Metamfetamin atau kita biasa menyebutnya sebagai sabu-sabu, kawan. Harga jual sabu-sabu diindonesia merupakan harga jual yang paling mahal didunia, untuk kualitas A harganya mencapai 2 juta rupiah/gram, 4 kali lipat dari pada harga emas, luar biasa

11. Cula Badak Rp.990.000/gram


Cula badak merupakan barang buruan langka yang paling dicari, harganya yang dua kali lipat harga emas dipasaran, menjadikannya sebagai pusat perang berdarah perburuan liar.Biasa digunakan sebagai hiasan, bahan obat-obatan dlsbgnya, orang yaman biasa menggunakan cula badak sebagai gagang belati mereka.

10. Heroin Rp.2.000.000/gram


Heroin yang asal mulanya sebagai obat batuk produksi bayer dengan harga jual yang awalnya hanya berkisar beberapa dolar telah berubah menjadi komoditi paling mahal dalam dunia pasar gelap, diperjual belikan sebagai barang narkotika kelas 1.

09. Kokain Rp.900.000/gram


Kokain (benzoylmethyl ecgonine) adalah zat crystalline tropane alkaloid yang diperoleh dari daun tanaman Coca (Erythroxylon coca) yang tumbuh di Amerika Selatan. Kokain biasa dijual dalam bentuk serbuk berwarna putih. Di negara – negara Barat, istilah untuk kokain antara lain Cracks, PCP, Snow White, Gummies, dan lain – lain. Sementara kita biasa menyebutnya Putaw. Harganya variatif, dijakarta putaw dihargai 900.000/gram sementara dibali bisa mencapai 2.200.000/gram

08. LSD (LYSERGIC ACID DIETHYLAMIDE) Rp.27.000.000/gram


Steve Jobs, sang penemu apple pernah mengatakan ”Menggunakan LSD adalah salah satu dari dua atau tiga hal terpenting yang sudah saya lakukan dalam hidup ini.” Hukum Indonesia mengkategorikan LSD sebagai "Psikotropika", yakni "adalah merupakan suatu zat atau obat, baik alamiah maupun sintetis bukan narkotika, yang berkhasiat psikoaktif melalui pengaruh selektif pada susunan saraf pusat yang menyebabkan perubahan khas pada aktivitas mental dan perilaku." dan LSD di negara kita dikategorikan sebagai psikotropika golongan I.

07. Plutonium Rp.36.000.000/gram


Plutonium biasa digunakan sebagai bahan peledak dalam senjata nuklir dan menempatkannya sebagai unsur kunci dalam pengembangan tenaga nuklir untuk keperluan industri. Satu kilogram Pu (Plutonium) sebanding dengan energi panas sebesar 22 juta kwh (kilo watt-hours). Peledakan sempurna dari satu kilogram plutonium menghasilkan ledakan yang sebanding dengan 20,000 ton bahan kimia peledak.

Seperti halnya produk nuklir Plutonium memiliki bahaya radiologi yang sangat berbahaya.

06.Painite Rp.81.000.000/gram


Painite adalah batuan mineral paling langka didunia, diseluruh dunia baru ditemukan 25 buah yang ukurannya kurang dari 2cm.

05.Taffeite - Rp.180.000.000/gram


Taaffeite adalah salah satu batu permata yang paling langka dan eksklusif. Diberi nama sesuai dengan nama penemunya yaitu ahli gemology, Edward Taaffe yang menemukan batu ini di Sri Lanka. Batu ini berwarna ungu, lavender kemerah-merahan. Jumlah taaffeite yang pernah ditemukan hanya sejumlah setengah dari cangkir.

04. Tritium Rp.270.000.000/gram


Tritium merupakan hasil sampingan dari operasi reaktor nuklir. Pendingin reaktor menghasilkan Tritium kurang lebih 1,850 sampai 3,700×1013 dan 5,4×1016 Bq/tahun untuk setiap 1000MWe. Tritium terdapat dalam bentuk molekul air (HTO), gas Tritium (HT) dan gas metana (CH3T), tritium biasa digunakan dalam dunia biologi dan nuklir.

03. Berlian Rp.495.000.000/gram


Berlian adalah mineral yang secara kimia merupakan bentuk kristal, atau alotrop, dari karbon. Intan terkenal karena memiliki sifat-sifat fisika yang istimewa, terutama faktor kekerasannya dan kemampuannya mendispersikan cahaya. Sifat-sifat ini yang membuat berlian digunakan dalam perhiasan dan berbagai penerapan di dalam dunia industri.

02. Californium Rp.243.000.000.000/gram


Californium merupakan produk reaktor nuklir yang sangat mematikan sebagai pemusnah masal.

01. Anti material Rp. 567.000.000.000.000/gram


Seperti sisi jahat Superman, Bizzaro, partikel (materi normal) juga mempunyai versi yang berlawanan dengan dirinya sendiri yang disebut antimateri. Sebagai contoh, sebuah elektron memiliki muatan negatif, namun antimaterinya positron memiliki muatan positif. Materi dan antimateri akan saling membinasakan ketika mereka bertabrakan dan massa mereka akan dikonversi ke dalam energi melalui persamaan Einstein E=mc2. Beberapa desain pesawat luar angkasa menggabungkan mesin antimateri.

Apa itu Anti Materi ?:
Anti Materi (Anti Matter) adalah sisi negatif dari Matter jika Mereka bertabrakan Akan Menimbulkan Bom yang Melebihi Atom dan ini juga di duga Terjadinya BigBang tetapi saat ini Ilmuwan menemukan Sedikit Sekali Anti Matter di Angkasa.

Baca juga Asal mula heroin

3 komentar:

Posting Komentar